HEADLINE NEWS

Dibuka Maret 2025! Cek Syarat dan Jadwal PPG Kemenag

Kementerian Agama (Kemenag) akan membuka Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) dalam Jabatan pada Maret 2025. Program ini bertujuan meningkatkan kompetensi dan profesionalitas guru, termasuk guru madrasah serta guru agama dari berbagai kepercayaan.  (17/1/25)

Foto ilustrasi

Menteri Agama Nasaruddin Umar menyatakan, pentingnya akselerasi program ini untuk mendukung kebijakan pemerintah. “Langkah ini diambil untuk meningkatkan kompetensi, profesionalitas, serta kesejahteraan guru, ini juga bagian dari dukungan terhadap kebijakan pemerintah” ujarnya dilansir dari kemenag.

Hingga kini, sebanyak 625.481 guru di bawah binaan Kemenag belum mengikuti PPG dalam Jabatan. Program ini diharapkan selesai dalam dua tahun, dengan pelaksanaan bertahap sesuai jadwal yang telah ditentukan.  

Untuk mempermudah proses pelaksanaan, berikut adalah jadwal lengkap serta syarat utama PPG. Jadwal dan syarat ini penting untuk dipahami oleh guru yang ingin mengikuti program PPG.  

Jadwal Pelaksanaan PPG 2025 

Program PPG Kemenag 2025 akan dilaksanakan sesuai tahapan berikut:  

- Maret 2025: Pelaksanaan angkatan pertama untuk 80.000-100.000 peserta.  

- Juni 2025: Evaluasi dan pembukaan angkatan kedua.  

- Desember 2025: Penutupan pelaksanaan untuk angkatan pertama dan kedua.  

Syarat Mengikuti PPG Kemenag 

Dilansir dari kemenag, berikut syarat wajib bagi calon peserta PPG, di antaranya:  

1. Terdaftar aktif sebagai guru di sistem pendataan Kemenag.  

2. Diangkat paling lambat 30 Juni 2023 dan aktif pada Tahun Ajaran 2023/2024.  

3. Memiliki kualifikasi akademik S1/D4 sesuai mata pelajaran PPG.  

4. Belum memasuki usia pensiun berdasarkan peraturan.  

5. Belum memiliki sertifikat pendidik.  

6. Sehat jasmani dengan surat keterangan dari fasilitas kesehatan pemerintah.  

Setelah memenuhi semua persyaratan, guru dapat segera mendaftar melalui sistem pendataan resmi yang disediakan oleh Kemenag. Proses seleksi administrasi dilakukan secara transparan dan efisien, guna memastikan program ini berjalan dengan lancar dan adil. (*)

Posting Komentar