Jakarta Bhayangkara Presisi Menang Telak atas Surabaya Samator
Pertandingan sengit terjadi di GOR Ken Arok, Malang, Sabtu (18/1/2025) malam, ketika Jakarta Bhayangkara Presisi menghadapi Surabaya Samator dalam lanjutan putaran pertama minggu ketiga PLN Mobile Proliga 2025. Dalam laga yang berlangsung ketat dan penuh aksi, Bhayangkara Presisi sukses mengamankan kemenangan telak 3-0 (25-21, 29-27, 25-23).
Kedua tim menampilkan skuad terbaik mereka, mempertontonkan permainan berkualitas sejak awal hingga akhir pertandingan.
Namun, dominasi Bhayangkara Presisi terlihat lebih konsisten di setiap set, sehingga mereka mampu keluar sebagai pemenang.
Usai pertandingan, asisten pelatih Bhayangkara Presisi, Ayip Rizal, mengungkapkan rasa syukur atas hasil positif yang diraih timnya. "Pertandingan malam ini cukup melelahkan, tapi Alhamdulillah kita menang," ujarnya.
Meski begitu, Ayip mengakui masih ada kekurangan yang perlu diperbaiki, terutama dalam hal koordinasi tim. "Ke depan, koordinasi tim harus lebih kita tingkatkan," tambahnya.
Di sisi lain, top skor Surabaya Samator, Rama Fauzan, mengapresiasi performa timnya meski harus menelan kekalahan. "Hari ini tim bermain cukup baik, hanya saja banyak kesalahan yang harus segera diperbaiki," ujarnya singkat.
Kemenangan ini menambah kepercayaan diri Bhayangkara Presisi untuk menghadapi laga-laga berikutnya di PLN Mobile Proliga 2025, sementara Surabaya Samator akan berusaha bangkit dan memperbaiki performa mereka di pertandingan selanjutnya.(*)