Polisi Tangkap Tiga Remaja Terkait Kasus Pembacokan di Klapanunggal
Unit Satuan Reserse dan Kriminal Polsek Klapanunggal Polres Bogor, menangkap tiga remaja yang diduga terlibat dalam kasus pembacokan terhadap R als B (16), warga Cileungsi, Bogor. Ketiga pelaku, Z (16), MRD (14), dan SCP (13), merupakan warga Desa Klapanunggal, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor. Minggu kemarin, (2/2/2025)
Kapolsek Klapanunggal, AKP Silfi Adi Putri, menjelaskan bahwa peristiwa pembacokan terjadi pada Sabtu (1/2/2025) sekitar pukul 13.00 WIB di Jalan Raya Coco Garden, Kampung Sindanglengo, Desa Klapanunggal. Peristiwa bermula saat MRD, Z, dan SCP mendapat informasi bahwa R als B sedang berada di Situ Rawa Jejed.
Z dan SCP kemudian mendatangi R als B dengan mengendarai sepeda motor yang dikemudikan MRD. Z membawa golok dan terjadi aksi kejar-kejaran hingga R als B berhenti di belakang Kantor Desa Klapanunggal. Di lokasi tersebut, Z melakukan pembacokan terhadap R als B. Setelah melakukan pembacokan, Z melarikan diri, namun berhasil ditangkap warga karena membawa senjata tajam. MRD dan SCP melarikan diri menggunakan sepeda motor.
Korban R als B langsung dilarikan ke Rumah Sakit Thamrin untuk mendapatkan perawatan medis. Ketiga pelaku saat ini masih dalam proses penyelidikan dan pemeriksaan lebih lanjut oleh pihak kepolisian. Polsek Klapanunggal tengah menyelidiki motif di balik aksi pembacokan tersebut.(*)