Anggota Satpol PP Bogor Kena Pukul Saat Penertiban
Bogor : Terjadi baku hantam antara petugas Satpol PP dan PKL liar hingga 2 anggota Pol PP Kecamatan Cisarua Kabupaten di visum di RSUD Ciawi.
" Kita lanjut perkaranya di Polsek, sudah ada nama pelaku pelakunya," singkat Kasi Trantib Cisarua Komarudin, Minggu (25/5/2025).
Para PKL liar tersebut mengklaim jika mereka tidak terima jika gerobak dan perabotan alat masak seperti kompor, panci, gelas dan piring di angkut petugas.
Penertiban PKL dilakukan sekitar pukul 12.00 WIB siang di sekitar area Hibisc Fantasy.
"Ketika kami mengangkut barang-barang tersebut, adanya provokator yang tidak terima barangnya diangkut, dan terjadilah keributan. Di mana salah satu PKL melakukan upaya pemukulan kepada anggota kami," ujar Sekdis Pol PP Kabupaten Bogor Anwar Anggana.
Untuk mengantisipasi kericuhan Pihak Satpol PP akhirnya menyelesaikan kejadian itu kepada Polsek Cisarua.
Aksi perlawanan dan provokasi tersebut sudah membuktikan adanya tindak premanisme di kawasan itu. Padahal pemerintah sudah menyiapkan lahan khusus untuk mereka berjualan di Rest Area Gunung Mas.(*)