Jojo Singkirkan Popov di Perempat Final India 2026
Jakarta :; Langkah Jonatan Christie ke semifinal India Open 2026 berjalan mulus. Wakil tunggal putra Indonesia sukses tembus semifinal usai mengalahkan Christo Popov.
Tampil di Indira Gandhi Arena, New Dehli, Jumat 16 Januari 2026, Jojo sapaan akrabnya menang atas wakil Prancis itu dua gim lansung. Skor kembar 21-19, 21-19.
Usai laga, Jojo mengatakan keberhasilan itu menjadi awal kebangkitannya di tahun ini. Dia berharap ada tanda baik di India Open 2026 setelah kandas sebelumnya di semifinal Malaysia Open 2026.
"Ini seperti good start lah di awal tahun, di sini dan Malaysia kemarin bisa ke semifinal. Mudah-mudahan dan saya berharap juga buat di India Open ini bisa melangkah lebih jauh," ujarnya.
Jojo mengaku kunci keberhasilannya mengalahkan Popov karena bisa memanfaatkan kondisi angin. Saat dia berada di posisi lapangan yang menang angin dia berusaha meraih poin.
"Gim pertama kondisi menang angin itu cukup penting karena kalau bisa dapat akan sangat-sangat menguntungkan. Dan ya benar sampai di gim kedua dia cukup kebingungan," ujarnya.
Pebulu tangkis kelahiran 15 September 1997 itu kini lebih fokus untuk memulihkan staminanya. Dia ini enjoy menghadapi laga semifinal.
"Fokusnya sekarang recovery dulu, menikmati dulu suasananya, enjoy. Baru fokus laga semifinal," ucapnya.(*)
