KARAWANG, PEKA - Anggota Komisi II DPR RI, Dapil Jabar VII, Dadang S Muchtar, mengaku prihatin dengan menjamurnya Minimarket di Karawang.

Ilustrasi Minimarket
Menurutnya, Minimarket sampai pelosok Desa yang akhirnya merugikan pedagang kecil yang ada di lingkungan masyarakat.

Dasim, sapa akrabnya mengaku saat ia menjadi Bupati tidak memberikan izin Minimarket sampai pelosok Pedesaan. Pihaknya memberikan izin hanya ditingkat Kecamatan saja. Namun saat ini menjamur dimana-mana.

"Prihatin melihat seperti itu. Dikembalikan lagi ke pemimpinnya. Dulu zaman saya, ditolak Minimarket ke Pedesaan. Kan izin-izin nya itu pake duit," kata Dasim saat reses di Majalaya.

Menurutnya, sekarang Minimarket ada di tiap Desa. Bahkan ditiap RT sekalipun. Akhirnya pedagang kecil gulung tikar. Ini menjadi dosa Bupati juga.

"Biar masyarakat yang menilai seperti apa untuk Bupati," katanya .

Selain Minimarket, lahan Pesawahan kian tergerus. Perumahan menjamur. Pengagguran banyak. "Ini lah yang saat ini terjadi di Karawang," tandasnya.#oca-nv.