Karawang-,Ini pernyataan sikap terhadap kinerja Kadis PUPR Kabupaten Karawang.(19/07).


Sebelumnya Ketua DPRD Karawang menyebutkan telah mengadakan rapat pimpinan dengan perihal Evaluasi Kinerja OPD Karawang.


Rapat unsur pimpinan inii adalah yang kesekian kalinya,tegas Kang Toto.(17/7).

Berikut adalah rilisnya yang diterima redaksi.

Statement DPRD Karawang dari Fraksi BNN (HANURA).

Assalamualaikum Wr. Wb

1. Perilaku Saudara selaku Kepala Dinas kami nilai sangat tidak koorperatif. Pertama, atas ketidakhadiran Saudara dalam setiap pertemuan penting dengan anggota legeslatif. Kedua, tidak akuratnya data yang disampaikan dalam rumah perwakilan rakyat ini.

2. Kami sudah menilai perilaku Saudara dalam beberapa bulan kebelang tidak mengalami perubahan yang signifikan. Apakah Saudara masih layak untuk menjabat sebagai seorang Kepala Dinas.

3. Bagi kami anggota parlemen, seorang Sekdin tidak cukup, sekali lagi seorang Sekdin tidak cukup untuk mewakili SKPD dalam memberikan penjelasan penggunaan anggaran sebesar 600 M lebih. Dimana letak tanggungjawab saudara sebagai Kepala Dinas pejabat penerima anggaran.

4. Tindakan yang dilakukan Saudara terkait permasalahan ini sangat sangat tidak mencerminkan sebagai seorang pemimpin.

5. Kami selaku anggota legeslatif mengingatkan dan mencoba menyadarkan bahwa anda adalah pejabat pemerintah bukan pejabat yang terlahir dari latar belakang politis. Jadi anda harus bekerja sesuai dengan prosedur selayaknya pejabat pemerintah bukan pejabat politis.

Demikian pandangan kami atas capaian kinerja Saudara. Semiga kita selalu diberikan pikiran dan jalan keluar yang baik dalam mensejahterakan masyarakat Kabupaten Karawang.

Wasalam

Isi : Berita Rilis
Tulisan : H Ardisyah
Anggota Komisi C DPRD Karawang