Jakarta,‐ Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menangkap putri dari pedangdut Elvy Sukaesih, Dhawiya Zaida hari ini.

Penangkapan itu dikonfirmasi Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Suwondo Nainggolan.

"Ya (Dhawiya Zaida, putri Elvy Sukaesih ditangkap terkait narkoba)," ujar Suwondo dalam pesan singkatnya, Jumat (16/2)

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono juga membenarkan soal penangkapan Dhawiya. Argo mengatakan, penangkapan ini ditangkap di kediamannya di kawasan Cawang, Jakarta Timur, hari ini.

"Memang betul Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya yang dipimpin oleh AKBP Jean Calvin telah menangkap seorang perempuan bernama Dhawiya, pada hari jumat tanggal 16 Februari 2018 di rumahnya Cawang Jakarta timur," ujar Argo.

Argo menjelaskan, dari penangkapan Dhawiya itu diamankan barang bukti narkotika jenis sabu seberat 0,45 gram dan 0,49 gram. Selain itu turut diamankan juga alat hisap sabu bekas pakai.

Dari informasi yang diperoleh, kronologi penangkapan itu bermula dari laporan warga atas dugaan kekasih Dhawiya, Muhammad, yang diduga kerap melakukan tranksaksi narkotika di sekitar Cawang.

Kemudian, setelah tim polisi melakukan pemantauan dan melihat ciri-ciri yang dimaksud pun dilakukan penggerebekan, penggeledahan, dan penangkapan.

Salah barang bukti sabu itu ditemukan disembunyikan di ban pinggang celana yang dimodifikasi.

Selain Dhawiya, dalam penangkapan tersebut, polisi pun mengamankan kekasih Dhayiwa yakni Muhammad. 

Kemudian, dua kakak dari Dhawiya yakni Ali Zaenal Abidin dan Syehan pun diamankan. Selanjutnya istri dari Syehan yakni Chauri Gita pun diamankan.

Saat ditangkap disebutkan Dhawiya, Syehan, dan Chauri sedang menggunakan sabu bersama-sama di dalam kamarnya.

Di layar kaca, Dhawiya adalah anak dari Elvy Sukaesih yang kerap tampil. Perempuan kelahiran 1985 itu selain pandai bernyanyi seperti Elvy Sukaesih, Dhawiya pun dikenal kerap melucu saat tampil di panggung televisi.