PELITA KARAWANGM- Sriwijaya FC akan berhadapan dengan Arema FC di final Piala Gubernur Kaltim 2018. Laskar Wong Kito lolos usai mengalahkan Borneo FC lewat adu penalti di semifinal.

Pertandingan semifinal di Stadion Palaran, Samarinda, Jumat (2/3/2018), terpaksa berakhir dengan adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 3-3 selama 120 menit.

Borneo FC lebih dulu memimpin melalui gol Marlon Da Silva pada menit ke-26. Da Silva menyundul tendangan bebas Srdan Lopicic untuk merobek gawang Sriwijaya FC yang dikawal oleh Teja Paku Alam.

Di injury time babak pertama, wasit mengeluarkan kartu merah untuk Abdul Rahman (Borneo FC) dan Marckho Sandy (FC). Keduanya diusir keluar lapangan setelah terlibat keributan.

Borneo FC memperbesar keunggulannya pada menit ke-47 melalui gol Lerby Eliandry. Lerby menuntaskan umpan Lopicic menjadi gol dan membawa timnya unggul 2-0.

Sriwijaya FC kemudian menipiskan ketertinggalannya lewat Beto Goncalves. Berawal dari tendangan penjuru yang diambil Alfin Tuasalamony, Beto sukses merobek gawang Borneo FC melalui sepakan kerasnya.

Skor berubah menjadi 2-2 setelah Beto kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-65. Usai menerima umpan terobosan, striker kelahiran Brasil itu menaklukkan penjaga gawang Borneo FC, M. Ridho.

Dua menit sebelum berakhirnya waktu normal, Borneo FC kembali memimpin berkat gol Titus Bonai. Sundulan Tibo meneruskan umpan Julian Faubert berbuah gol ketiga timnya.

Namun, Sriwijaya FC mampu mencetak gol penyama di injury time. Tendangan bebas Makan Konate menembus gawang M. Ridho dan mengubah kedudukan jadi 3-3.

Karena skor sama kuat 3-3, laga pun dilanjutkan dengan extra time 2x15 menit. Dalam perpanjangan waktu ini, kedua tim sama-sama tak bisa mencetak gol.

Penentuan pemenang pun akhirnya dilakukan melalui adu penalti. Sriwijaya memenangi adu penalti ini dengan skor 5-4. Kemenangan mereka ditentukan lewat eksekusi sang kapten, Hamka Hamzah.

Sriwijaya FC selanjutnya akan melawan Arema di babak final, Minggu (4/3/2018). Arema lebih dulu lolos usai mengalahkan Persebaya Surabaya 2-0.