PELITAKARAWANG.COM-.Badan SAR Nasional menyatakan hingga pukul 20.40 WIB, Senin, 29 Oktober 2018 terdapat 22 kantong jenazah korban jatuhnya pesawat Lion Air JT610. Kantong jenazah tersebut telah tiba di Jakarta Internasional Container Terminal (JICT) II, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.


Hingga waktu tersebut, kapal Rigid Inflatable Boat (RIB) milik Basarnas menjadi kapal terkahir yang membawa satu kantong jenazah. Sedangkan kapal milik Direktorat Jenderal Bea dan Cukai BC 9006 pada pukul 20.40 WIB, membawa serpihan bangkai pesawat. 

Barang bukti tersebut merupakan hasil penyelaman menggunakan sinar dengan radius 1,5 mil. Serta upaya pencarian di permukaan radius empat notikal mil ke selatan dan empat mil ke timur.

Diperkirakan masih ada kapal yang akan berlabuh kembali untuk membawa kantung jenazah serta serpihan pesawat. Proses evakuasi di permukaan tetap dilakukan Basarnas dalam waktu dua kali 24 jam.

Lebih jauh kantong jenazah tersebut kemudian dibawa ke RS Polri untuk dilakukan identifikasi esok hari.