Bandung-PELITAKARAWANG.COM-.Penghitungan dukungan tambahan bakal pasangan calon perseorangan, Dikdik Muliana Arief Mansur dan Cecep Nana Suryana Toyib, yang dimulai Kamis, sudah mencapai angka 1.290.000.

ilustrasi
Komisioner KPU Jabar merangkap Ketua Pokja Pencalonan Teten Setiawan menyatakan perhtiungan sementara dilakukan untuk memenuhi kekurangannya saja terlebih dahulu untuk meringankan kerja petugas.

Ia meminta petugas untuk mendahulukan pencapaian angka dukungan 800 ribu dan memilah per-PPS untuk didistribusikan ke PPS melalui KPU kab/kota. Karena hal yang mesti diperhitungkan adalah proses distribusi ke PPS yang memakan waktu hingga 2 hari, serta rumitnya permasalahan dalam pelaksanaan vertual.

Masa perbaikan dukungan bagi pasangan Dikdik-Cecep Toyib dengan menambah maksimal 2 kali dari kekurangannya 792.898 atau sekitar 1,6 juta, sesuai jadwal berlangsung 2 - 8 Desember 2012. Sedangkan vertual di PPS dijadwalkan 4 hari dari 9 - 12 Desember, direkap di PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) pada 13 Desember, 14 Desember diserahkan ke KPU kab/kota, dan kembali untuk direkap di KPU Jabar pada 14 Desember mendatang.
    
“Jadi, tidak hanya yang 800 ribu itu yang divertual. Tapi semuanya. Semua dukungan yang masuk ke KPU provinsi dari tanggal 2 sampai 8 Desember akan dikirim ke PPS. Kalau kita menunggu penghitungan sampai 1,6 juta sesuai ketentuan normatif, tentu saja memerlukan waktu panjang."

Berdasarkan pantauan di Aula Sekretariat KPU Jabar, Jl. Garut No. 11 Bandung, tempat dukungan tambahan pasangan Dikdik-Cecep Toyib dikumpulkan dan dihitung, hari ini kembali dipenuhi petugas KPU Jabar dan KPU kab/kota, tim kampanye dari berbagai daerah di Jawa Barat dan
 Panwaslu. Terutama petugas KPU, mulai pukul 8.30 melanjutkan penghitungan yang tertunda pada tengah malam kemarin, dan pada pukul 11.00 berlangsung penandatanganan BA hasil penghitungan 1,29 juta.


Sementara di aula sibuk dengan penghitungan dukungan, di halaman sekretariat terlihat beberapa petugas menaikkan puluhan dus berisi berkas dukungan untuk dikirim ke KPU Kab. Cianjur, Kab. Bogor dan Kota Bogor, di ruangan lain Ketua KPU Jabar Yayat Hidayat, Kepala Bagian Hukum, Teknis dan Hupmas KPU Jabar Teppy Dharmawan dan Komisioner merangkap Ketua Pokja Sosialisasi Ferdhiman, mengadakan rapat koordinasi membahas pemutakhiran data pemilih dan penetapan DPS (Daftar Pemilih Sementara) dengan jajaran KPU kab/kota.  @www.pelitakarawang.com