KARAWANG, PEKA – Bupati Kabupaten Karawang, Cellica Nurrachadiana di kritik masyarakat di media sosial karena jalan rusak. Kritikan tersebut bukan hanya dari media sosial, tetapi ketika Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) melakukan kunjungan daerah pemilihan perorangan di Kelurahan Plawad, Kecamatan Karawang Timur dihujani kritikan soal jalan rusak.

Drs. H. Dadang S. Muchtar
“Jalan rusak dimana-mana sekarang. Tiap kali saya kunjungan ke masyarakat, pasti ada keluhan jalan rusak,” kata Dasim, sapa akrabnya Dadang S Muchtar pekan lalu.

Menurutnya,  saat ini menjabat Bupati terorganisir dan maping jalan rusak. Tiap tahun konsisten pembenahan secara merata ke jalan cabang dan desa. “Makanya saya mendapatkan julukan Dadang Hotmix waktu itu. Sekarang soal jalan rusak banyak diperbincangkan, tinggal bupatinya yang gerak mau apa gak,” kata Dasim lagi, kepada peserta kunjungan dapil.

Keluhan jalan rusak ini, Dasim mengaku akan menjadi catatan baginya untuk disampaikan ke bupati dan di Senayan. “Jalan daerah tugasnya bupati dan kabinetnya. Jika jalan nasional nanti disampaikan,” ujarnya.

Mantan Bupati ini tidak menampik bila jalan rusak dimana-mana. Bahkan di perkotaan saja banyak yang rusak. “Tidak bisa menolak kenyataan. Ini menang benar adanya,” ulasnya.

Asep, warga setempat mengaku jengkel dengan jalan rusak. Pasalnya  sudah banyak korban akibat jalan rusak. “Pak Dasim selaku mantan Bupati tolong sampaikan ke bupati Cellica, jalan rusak banyak kecelakaan,” katanya yang disampaikan ke Dadang S Muchtar.

Menjawab itu, Dasim akan menyampaikan melalui dinas teknis. “Nanti akan saya sampaikan. Beda saat saya jadi bupati, tinggal telpon dinasnya langsung beres,” pungkasnya.#oca-nv.