KARAWANG-PEKA-.Warga kare'es di gegerkan dengan temuan sosok mayat pria di pinggir pesawahan yang berlokasi di Jalan Baru, Bakan Emur RT 01/10, Kelurahan Palumbonsari Kecamatan Karawang Timur, Tanjungpura Klari,pada Minggu  14 Mei 2017. 
Mayat itu diduga merupakan korban pembunuhan, karena kondisi tangan korban terikat dan leher dijerat tambang.
Petugas kepolisian dari Polsek Karawang Kota dan petugas Identifikasi Polres Karawang yang menerima laporan langsung mendatangi lokasi dan melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Setelah dilakukan pemeriksaan dan mencatat keterangan sejumlah saksi mayat, kemudian mayat pria yang diduga korban pembunuhan langsung dibawa oleh petugas kepolisian ke RSUD Karawang.

"Awalnya mayat ini ditemukan oleh petani yang mau ke sawah sekitar pukul 17.30 WIB. Saat ditemukan mayat sudah dalam posisi terlentang dengan kondisi tangan terikat kain dan leher terjerat tambang warna biru," kata Awawan warga sekitar kepada wartawan,
Mengetahui adanya penemuan mayat tersebut, kemudian warga yang lainnya langsung melihat ke TKP dan menghubungi anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Palumbonsari.
"Yang jelas mayat sudah digeluti belatung, dengan kondidisi dua tangan diikat tali ke belakang dan leher terjerat tambang, " katanya.
Kasat Reskrim Polres Karawang AKP Maradona Mapaseng ketika dihubungi mengatakan, mayat pria tanpa identitas yang ditemukan di Jalan Lingkar Jalan baru arah Klari diduga merupakan korban pembunuhan yang mayatnya sengaja dibuang di TKP.
Mayatnya, kata Maradona sudah berada di kamar mayat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Karawang. Adapun ciri-ciri mayat saat ditemukan korban memakai kaos blong warna hitam, celana Jeans warna biru dongker, tinggi badan sekitar 175 meter, kulit sawo matang berbadan gemuk, rambut pendek.
"Bagi masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga dengan jenis kelamin pria segera menghubungi Polres Karawang,"ujar Maradona.#oca.