Suasana Masjidil Haram mendekati normal setelah mayoritas pembatasan protokol COVID-19 dicabut pada 5 Maret 2022. Pada Jumat (11/3) saja lebih dari satu juta jemaah mengikuti salat Jumat. Ini merupakan Jumatan perdana setelah pencabutan pembatasan.

“Lebih dari satu juta orang salat Jumat di Masjidil Haram, Makkah, setelah pencabutan tindakan pencegahan,” ungkap Jubir Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) Arab Saudi seperti dikutip dari Haramain Sharifain.

Berdasar siaran televisi Alekhbariya, pada Jumat pagi, lautan jemaah tampak memenuhi area Mataf di sekitar Ka’bah untuk menunaikan Tawaf (mengelilingi Ka'bah 7 putaran berlawanan arah jarum jam).

Saat salat Jumat digelar, jemaah yang berada di Mataf — area tanpa atap yang bersinggungan langsung dengan terik Matahari— juga terlihat melimpah.

Di barisan depan merupakan saf-saf bagi kaum pria berbaju ihram warna putih, sedangkan kaum wanita yang mayoritas mengenakan pakaian warna hitam berada di bagian belakang.

Sedangkan jemaah lainnya memenuhi bagian dalam masjid yang terlindungi dari sinar Matahari, koridor, halaman, dan ruang-ruang ibadah lainnya.

Sebelum pandemi, Masjidil Haram sedikitnya bisa menampung 2,5 juta jemaah.(***)