Breaking News

Final Thomas Cup 2021: Lagi Tak Sangka, Ahsan/Kevin Ditaklukan Jagoan India

Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo gagal menyumbang poin setelah keok ganda putra terbaik India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty pada partai kedua final Thomas Cup 2022.

Final Thomas Cup 2021: Sayang Sekali, Ahsan/Kevin Ditikung Jagoan India

Ahsan/Kevin menang melalui pertarungan rubber game dengan skor 21-18, 21-23, 19-21.

Pada gim pertama, kedua pasangan menampilkan permainan cukup menarik. Kejar mengejar skor terjadi hingga kedudukan 9-9.

Beruntung, Ahsan/Kevin mampu menutup interval pertama dengan skor 11-9.

Seusai rehat, pasangan gado-gado Indonesia sempat menjauhkan skor menjadi 14-10. Namun, Shetty/Rankireddy mampu menipiskan skor menjadi 18-19.

Beruntung, Ahsan/Kevin tidak kehilangan fokusnya dan menutup gim pertama 21-18.

Memasuki gim kedua, Shetty/Rankireddy tampil lebih agresif karena dalam posisi menang angin. Beberapa kali smes keras yang mereka lancarkan menusuk tajam pertahanan Ahsan/Kevin. Alhasil, duo India ini unggul 11-6 di interval kedua.

Seusai rehat, sinyal positif mulai menghinggapi pasangan Indoensia. Poin demi poin terus dikumpulkan Ahsan/Kevin hingga berbalik unggul 14-13.

Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo kena tikung jagoan India pada partai kedua final Thomas Cup 2022.

Setelah itu, Ahsan/Kevin terus melesat 18-14 dan menutup gim kedua. Sayang, ketika sudah unggul duo Indonesia sedikit lengah. Alhasil, Shetty/Rankireddy bisa menyamakan skor 20-20 dan memenangi gim kedua 23-21.

Memasuki gim kedua alias penentuan, kedua pemain terlibat permainan alot hingga skor 10-10. Namun, duo India bermain lebih taktis sehingga unggul 11-10 di jeda interval.

Seusai rehat, Ahsan/Kevin bermain lebih eksplosif. Pasangan gado-gado Indonesia berbalik unggl 15-12. Sayang beribu sayang, Ahsan/Kevin tidak bisa menjaga keunggulannya dan harus mengakui keunggulan Rankireddy/Shetty 19-21

Hasil ini membuat Indonesia tertinggal 0-2 setelah pada partai pertama Anthony Sinisuka Ginting keok dari Lakshya Sen.

Pada partai ketiga final Piala Thomas 2022, Indonesia menurunkan Jonatan Christie untuk menjajal kehebatan Srikanth Kidambi.(jpnn)

Posting Komentar
WhatsApp PELITA KARAWANG