Wakil Bupati Karawang Aep Saepulloh, puji peran serta Bank Jabar Banten (BJB) dan BRI yang ikut serta dalam pengembangan ekonomi kerakyatan, salah satunya pemberian kredit modal bagi Usaha Mikro dan Kecil Menengah (UMKM) bagi masyarakat. 
Foto : Wakil Bupati Karawang Aep Saepulloh Saat Kegiatan Paten di Cilamaya Wetan


Hal itu, di ungkapkan Aep, di sela-sela kegiatan Gebyar Pelayanan Terpadu Kecamatan (Paten) kedua Pemkab Karawang di Kecamatan Cilamaya Wetan, Jumat (10/6/2022). 

Seperti diketahui bersama, sambung Aep, pandemi selama hampir dua tahun terakhir telah menggerus ekonomi masyarakat, sehingga perlu banyak stimulus untuk kembali menggerakkan ekonomi masyarakat, salah satunya adalah UMKM. Karenanya, penyaluran modal bagi pelaku UMKM semisal keripik sukun dan industri rumahan lainnya, perlu sentuhan pihak perbankan. 

"Saya dengan sudah ratusan juta tergelontor UMKM di Karawang yang dananya dari kredit BJB dan BRI, tentu ini saya sampaikan terimakasih atas kontribusinya, " Ungkap Aep.

Ia yakinkan, bahwa UMKM siap meningkat nilai ekonomisnya kedepan, karena selain sudah terbuka akses pemasaran di sejumlah minimarket, pihaknya juga berupaya mendorong agar UMKM Karawang, bisa masuk ke koperasi-koperasi perusahaan yang ada di sejumlah kawasan. 

"Kita sudah banyak masuk minimarket, tinggal kita perluas agar produk UMKM kita juga bisa masuk ke koperasi semua perusahaan yang ada di Karawang, " Pungkasnya. (Rd)