Sejumlah Kepala Satpel KB di Karawang pulang rapat di DPPKB menenteng ratusan telur ayam, Kamis (3/11/2022).
Mereka, bakal menggarap permakanan anak stunting usia 24-47 bulan untuk memastikan di konsumsi. Pasalnya, ratusan telur tersebut, menjadi media pendukung Bapak Asuh Anak Stunting (BAAS) dalam program pemenuhan gizi dan nutrisi bagi anak stunting yang jumlahnya sebanyak 400 balita dan tersebar di 13 Kecamatan atau 22 desa. 

Foto : Satpel KB setiap Kecamatan di Dampingi Camat Pulang Rapat Bawa Ratusan Butir Telur Untuk Anak Stunting

"Allhamdulillah, hari ini bantuan program Bapak Asuh Anak Stunting (BAAS) tahap 1 bagi 11 kecamatan dan tahap 2 bagi 10 kecamatan di salurkan untuk program pemenuhan gizi dan nutrisi bagi anak stunting. Dilanjutkan juga dengan penyerahan program pemberian telur untuk 400 Balita di 13 kecamatan (22 desa) yang akan diberikan seminggu sekali pada hari kamis, " Kata Wakil Bupati Karawang yang juga Ketua TPPS Karawang, Aep Saepulloh, Kamis (3/11/2022)

Penyaluran program ini, sebut Aep, dilakukan oleh BAZNAS Kabupaten kepada tim percepatan penanganan stunting (TPPS) kecamatan untuk didistribusikan ke TPPS desa/kelurahan. Lalu, oleh TPPS desa/kelurahan disalurkan dalam bentuk menu makanan sehat untuk pemenuhan gizi dan nutrisi anak. Bantuan ini sambungnya, disebar kepada seluruh sasaran penanganan stunting di 21 kecamatan. 

Foto : Satpel KB setiap Kecamatan di Dampingi Camat Pulang Rapat Bawa Ratusan Butir Telur Untuk Anak Stunting

"Insha Allah, pemenuhan kebutuhan gizi dan nutrisi ini bisa menekan angka stunting," Ujarnya.

Aep juga mengpresiasi dan menghaturkan terimakasih kepada semua pihak yang berkolaborasi untuk suksesnya program Bapak Asuh Anak Stunting ini. Alhamdulillah dari angka stunting sebesar 20,6% tahun 2021, saat ini sudah turun di angka 12,9% melampaui target nasional di angka 14%. 

"Tetap semangat kepada semuanya, dan mari kita tuntaskan kasus stunting di Karawang, " Ungkapnya.


Kepala DPPKB Karawang, Hj Sopiah mengatakan, Ketua TPPS ingin ada perhatian khusus pada anak-anak stunting di Karawang, yang bukan saja cukup pada program Bapak Asuh Anak Stuntinh (BAAs). Karenanya, terinspirasi dari profesor ahli gizi yang menyebut pentingnya asupan gizi dan nutrisi dari telur sebutnya, maka Ketua TPPS yang juga Pak Wabup berinisiatif salurkan bantuan telur di 13 lokus kecamatan stunting. Prosesnya sambung Sopiah, nanti melalui Satpel KB dan akan di berikan 10 hari kedepan, untuk itu, pihaknya akan meminta laporan camat dan satpel KB untuk memastikan bahwa telur tersebut di makan anak. Bahkan, kalau sebulan berhasil dan progresnya baik dari manfaat itu, tadi Pak Wabup juga janji berikan reward.

"Kita doakan dengan keseriusan pak Wabup sebagai TPPS, semoga angka stunting di Karawang terus bisa di tekan, dan sesuai harapan Gubernur Jabar 2024 untuk merealisasikan Zero Sunting, dan Karawang sudah buktikan penanganan stunting ini lewat regulasi, pembentukan BAAS dan program lainya, " Pungkas Sopiah. (Rd)