Seorang pria berinisial ST (71) tewas seketika di lintasan kereta api kawasan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Selasa (8/11/2022) pagi.

Foto ilustrasi : Rel Kereta Api

Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhie Demastyo mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.15 WIB.

Ardhie mengatakan, ST tewas diduga bunuh diri dengan menabrakkan diri ke kereta yang melintas.

"Menurut saksi yang menjaga di pinggir lintasan, korban memang terlihat berdiri di pinggir rel saat lintasan kosong," kata Ardhie saat dikonfirmasi, Selasa.

"Namun, saat kereta api lewat, korban berjalan menabrakkan dirinya ke kereta," lanjut Ardhie.

Akibatnya, ST meninggal dunia di tempat dengan beberapa anggota tubuh terpental.

"Sehingga korban terpental dan meninggal dunia," lanjut Ardhie.

Tubuh korban kemudian dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo untuk dilakukan pemeriksaan.

Sementara itu, Ardhie mengatakan, polisi masih menyelidiki penyebab korban nekat melakukan bunuh diri.

"Masih didalami penyebabnya, kami panggil keluarganya untuk dimintai keterangan," pungkas Ardhie.


Kontak bantuan

Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu.

Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.

Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada.(***).

Sumber : Kompas