Breaking News
---

Bank BTN Gelar Akad KPR Massal 10 Ribu Unit Rumah Subsidi se-Indonesia

PT Bank Tabungan Negara (BTN) Persero Tbk menggelar akad KPR massal serentak di seluruh Indonesia sekitar 10 ribu unit rumah di Perumahan Puri Delta Tiga Raksa. 

Foto : Erick Thohir (baju hitam)

Kegiatan tersebut merupakan bentuk komitmen Bank BTN dalam mendukung pemerintah merealisasikan program sejuta rumah khususnya mempermudah masyarakat berpenghasilan rendah memiliki rumah layak. (9/8/23).


Direktur Utama Bank BTN, Nixon LP Napitupulu mengatakan perumahan merupakan sektor yang penting di Indonesia. Menurutnya kegiatan akad KPR massal yang Bank BTN lakukan serentak di seluruh Indonesia merupakan wujud nyata dalam mendukung keberlanjutan program Perumahan Rakyat.

Pada acara akad massal tersebut lebih dari 10 ribu masyarakat yang tersebar di seluruh Indonesia berpartisipasi. Bank BTN terus mengembangkan produk dan program KPR baik subsidi maupun non subsidi untuk menggaet masyarakat khususnya milenial untuk memiliki aset berupa rumah.

Saat ini, menurutnya, sebagian besar milenial belum menyadari pentingnya rumah sebagai
aset. Padahal rumah masuk ke dalam kebutuhan pokok. Pengembangan sektor perumahan juga akan mendukung perekonomian karena memiliki multiplier effect terlebih dari 174 subsektor turunan.

Hadir di acara tersebut Menteri BUMN, Erick Thohir yang mengatakan bahwa backlog perumahan mencapai 12,7 juta unit, dan terdapat 81 juta termasuk generasi milenial. Menurut Menteri BUMN untuk menarik minat milenial perlu dibangun fasilitas transportasi massal seperti kereta atau akses publik.(*)
Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan