Breaking News
---

Jangan Terlalu Risau, WHO: Varian Baru Covid-19 Tidak Mengubah Tingkat Keparahan

Badan Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan varian baru Covid-19 yang muncul tidak mengubah tingkat keparahan penyakit. Ini mengacu pada berbagai varian, seperti BA.2.86 (Pirola), XBB.1.15, EG.5 (Eris), dan XBB.1.16.(29/9/23).

"Kami belum mendeteksi adanya perubahan soal keparahan. Tapi pemantauan terus dilakukan," kata pemimpin teknis WHO, Maria Van Kerkhove seperti dilansir Anadolu, Kamis (28/9/2023).

Foto : Virus COVID-19 dan Masker

Kerkhove menyebutkan bahwa vaksin-vaksin Covid-19 yang saat ini ada masih aman dan efektif. Ini untuk mencegah penyakit-penyakit dan kematian akibat virus yang parah.

Kepala WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus menyoroti perkembangan yang mengkhawatirkan terkait Covid-19. Khususnya saat musim dingin sedang menghampiri bumi bagian utara.

Tedros mengatakan bahwa baik jumlah pasien rumah-rumah sakit maupun unit gawat darurat sudah meningkat dalam 28 hari belakangan ini. Terutama di kawasan Amerika dan Eropa.

Ia menambahkan bahwa dua pertiga penduduk dunia sudah mendapatkan dosis utama vaksin secara komplet. Namun hanya sepertiganya yang sudah disuntik dosis tambahan alias booster.

"Covid-19 mungkin sudah tidak lagi merupakan krisis akut seperti dua tahun lalu. Tapi itu tidak berarti kita boleh menjadi abai," ujarnya.(*)


Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan