Dua wakil Indonesia tembus babak semifinal Denmark Open 2023. Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Bagas Maualana/Muhammad Shohibul Fikri.
Fajar/Rian sukses menyingkirkan wakil Korea Selatan Jin Yong/Na Sung Seung dua gim langsung dengan skor 21-15, 21-14. Sementara Bagas/Fikri menaklukkan unggulan Taiwan, Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan tiga gim dengan 22-20, 19-21, 21-15.
Sayangnya dua wakil Indonesia ini akan bertemu di babak Semifinal Denmark Open 2023. Fajar/Rian akan tampil sebagai status juara bertahan sementara Bagas/Fikri akan menjadi rival rekannya itu untuk meraih tiket final.
"Bertemu Bagas/Fikri pasti tidak akan mudah bagi kami. Bagas/Fikri sedang dalam tren positif setelah mereka berhasil menang dari juara dunia Kang/Seo," ujar Fajar dalam keterangan resminya, Sabtu (21/10/2023)
Meski harus bertarung dengan sesama tim, namun Fajar/Rian bertekad untuk merebut tiket final dari tangan Bagas/Fikri. "Karena Bagas/Fikri lolos ada kesempatan ganda putra bisa memastikan satu tempat di laga final," kata Rian
Bagas/Fikri ingin memperbaiki rekor pertemuannya saat melawan Fajar/Rian. Mereka akan berjuang untuk mengalahkan Fajar/Rian.
"Rekor pertemuan kami memang kurang bagus melawan Fajar/Rian tapi kami berharap besok penampilan kami bisa seperti kemarin dan hari ini. Pastinya kami mau menang," ucap Bagas (*)
Komentar0