Breaking News
---

Ini Tuntutan Aksi Unras Karang Taruna Desa Walahar Karawang ke PT HRI

Kemarin dikabarkan adanya unjuk rasa (Unras) oleh pengurus Desa Karangtaruna di Klari,Karawang.
Foto : Demo Karangtaruna

Atas peristiwa tersebut petugas gabungan dari Polsek Klari dan Polres Karawang melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan aksi unjuk rasa dari Karang Taruna Wirasena asal Desa Walahar di PT. Hasil Raya Industri (HRI), Rabu (10/1/24).

Diketahui, tuntutan dari aksi Unras tersebut untuk kerjasama pengelolaan limbah ekonomis dari PT. Hasil Raya Industries (HRI) oleh pihak Karang Taruna Wirasena Desa Walahar selaku warga lingkungan.

Para pendemo diusahakan tidak mengganggu kegiatan dan aktifitas produksi baik di PT. HRI maupun perusahaan yang ada disekitar kawasan ABC dan tetap menciptakan situasi investasi yang aman dan kondusif diwilayah hukum Polsek Klari," kata Kapolsek.

Selain itu masih kata Kapolsek, semua pihak secara bersama - sama diminta untuk menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif terlebih menjelang Pemilu 2024.

Selama Unras berlangsung dilakukan upaya penggalangan dan pada pukul 10.00 Wib dlaksanakan mediasi pertama antara dua pihak yakni PT. HRI dengan  Karang Taruna Wirasena Desa Walahar yang difasilitasi oleh Polsek Klari.

Foto : Saat mediasi

Lebih lanjut diketahui, kedua belah pihak bersepakat diantarnya pihak Karang Taruna Wirasena Desa Walahar membatalkan rencana aksi Unras untuk besok hari dan selanjutnya yang telah dilayangkan ke PT. HRI maupun ke pihak kepolisian.

Dan akhirnya dalam aksi tersebut berakhir aman dan kondusif  .(*)
Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan