Breaking News
---

Kemenparekraf Target 25 Juta Wisnus Tonton F1 Powerboat, Ini Kata Menpora

Kemenparekraf menargetkan, 25 juta wisatawan nusantawan (wisnus) datang menonton F1 Powerboat 2024, di Balige, Danau Toba, Sumatera Utara. Penyelenggaraan event berskala internasonal itu, dinilainya dapat menjadi pematik utama meningkatkan destinasi wisata prioritas.

"Kita harapkan semakin terjadi peningkatan kunjugan wisatawan nusantara (Wisnus) lebih dari 25 juta perjalanan. Setelah peningkatan signifikan sejak 2022 sebesar 22 juta ada 23 juta perjalanan pada 2023," kata Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo dalam keterangan persnya, Rabu (28/2/2024).

Angela menilai, pemulihan sektor pariwisata pascapandemi Covid-19 sudah berada di jalur yang tepat. Terlebih, intensitas ajang wisata dan event berskala global banyak digelar di Indonesia.

“Data Badan Pusat Statistik (BPS) pada 2023 F1 Powerboat telah mendorong kunjungan wisman ke Sumut mencapai 197.015 kunjungan. Naik lebih dari 220 persen dari tahun sebelumnya,” ucap Angela.

Kemenpora RI menegaskan, Indonesia siap menyelenggarakan event internasional F1 Powerboat 2024 di Kota Balige, Danau Toba, Sumatra Utara. Seluruh infrastruktur kejuaraan dunia itu, harus bisa membuat puas para wisatawan maupun pembalap yang bertanding 2-3 Maret 2024.

"Kita sangat siap, ini bisa menjadi mercusuar event sport entertainment dan sport tourism kelas dunia untuk Indonesia. Ini tentu berdampak lebih luas, bahkan ke sektor perekonomian khususnya untuk masyarakat lokal,” kata Menpora Dito Ariotedjo dalam keterangan persnya 'Kesiapan F1Powerboat Lake Toba 2024', dikutip Rabu (28/2/2024).

Sementara untuk ajang balap F1 Powerboat 2024, Menpora mengharapkan, dapat melahirkan pembalap-pembalap jet air unggulan tanah. Pembalap jet air Indonesia harus bisa ikut serta dalam F1 Powerboat.

"Dengan membuat akademi powerboat dan aquabike di Balige, Sumatra Utara, ini sesuai kesepakatan pemerintah dengan H2O Racing. Sebelum tahun 2027, target kami ada riders dari Indonesia yang dapat berlaga di ajang balap F1 Powerboat,” ucap Menpora.

Kemenpora RI menegaskan, Indonesia siap menyelenggarakan event internasional F1 Powerboat 2024 di Kota Balige, Danau Toba, Sumatra Utara. Seluruh infrastruktur kejuaraan dunia itu, harus bisa membuat puas para wisatawan maupun pembalap yang bertanding 2-3 Maret 2024.

"Kita sangat siap, ini bisa menjadi mercusuar event sport entertainment dan sport tourism kelas dunia untuk Indonesia. Ini tentu berdampak lebih luas, bahkan ke sektor perekonomian khususnya untuk masyarakat lokal,” kata Menpora Dito Ariotedjo dalam keterangan persnya 'Kesiapan F1Powerboat Lake Toba 2024', dikutip Rabu (28/2/2024).

Ajang balap F1 Powerboat 2024, Menpora mengharapkan, dapat melahirkan pembalap-pembalap jet air unggulan tanah. Pembalap jet air Indonesia harus bisa ikut serta dalam F1 Powerboat.

"Dengan membuat akademi powerboat dan aquabike di Balige, Sumatra Utara, ini sesuai kesepakatan pemerintah dengan H2O Racing. Sebelum tahun 2027, target kami ada riders dari Indonesia yang dapat berlaga di ajang balap F1 Powerboat,” ucap Menpora.

Kemudian, Dito meyakini, dunia olahraga air di Indonesia akan terus berkembang. “Masa depan olahraga air kita dan sport tourism kita ini sangat cerah dan patut didukung bersama,” ujar Menpora.

Diketahui sebanyak 1.170 personel keamanan gabungan, diterjunkan untuk mengamankan event internasional F1 Powerboat 2024. Kegiatan yang diselenggarakan di Kota Balige, Danau Toba, Sumatera Utara (Sumut) itu, dilaksanakan pada 2-3 Maret 2024.

Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi memastikan, pihaknya juga akan melakukan rekayasa lalu lintas (lain). Dari rekayasa lalin itu, diharapkan memudahkan akses masyarakat yang ingin menonton F1 Powerboat 2024.

"Polisi melakukan manajemen rekayasa lalu lintas. Sehingga, masyarakat dapat mudah mengakses kegiatan tersebut," kata Agung dalam keterangan persnya, Rabu (28/2/2024).

Apel gelar pasukan pengamanan, Agus memastikan, mengecek seluruh kesiapan seluruh pasukannya. Apel pengamanan seluruh rangkaian event itu, dilakukan selama 8 hari sejak 27 Februari hingga 3 Maret.

"Provinsi Sumut mendapatkan kontrak melaksanakan event F1 Powerboat selama lima tahun berturut sejak 2023-2028. Event F1 Powerboat ini digelar untuk meningkatkan pariwisata, mampu mendongkrak kunjungan wisata," ucap Agung.​

 Sebanyak 1.170 personel keamanan gabungan, diterjunkan untuk mengamankan event internasional F1 Powerboat 2024. Kegiatan yang diselenggarakan di Kota Balige, Danau Toba, Sumatera Utara (Sumut) itu, dilaksanakan pada 2-3 Maret 2024.

Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi memastikan, pihaknya juga akan melakukan rekayasa lalu lintas (lain). Dari rekayasa lalin itu, diharapkan memudahkan akses masyarakat yang ingin menonton F1 Powerboat 2024.

"Polisi melakukan manajemen rekayasa lalu lintas. Sehingga, masyarakat dapat mudah mengakses kegiatan tersebut," kata Agung dalam keterangan persnya, Rabu (28/2/2024).

Apel gelar pasukan pengamanan, Agus memastikan, mengecek seluruh kesiapan seluruh pasukannya. Apel pengamanan seluruh rangkaian event itu, dilakukan selama 8 hari sejak 27 Februari hingga 3 Maret.

"Provinsi Sumut mendapatkan kontrak melaksanakan event F1 Powerboat selama lima tahun berturut sejak 2023-2028. Event F1 Powerboat ini digelar untuk meningkatkan pariwisata, mampu mendongkrak kunjungan wisata," ucap Agung.

Kemudian, Agung menekankan, pentingnya menjaga kondusitifitas keamanan event F1 Powerboat 2024 ini. Karena, acara itu diikuti 18 peserta dari 10 negara dengan kru sekira 200 orang.

"Pengamanan dilakukan secara menyeluruh. Diharapkan, event internasional itu dapat menyedot antara 30-50 ribu kunjungan wisatawan," ujar Agung.(*)
Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan