Breaking News
---

Empat Srikandi Dari Jabar Dua Untuk DPRD Jabar

Empat orang caleg perempuan dari dapil Jabar II Kabupaten Bandung, terpilih menjadi anggota DPRD Jawa Barat periode 2024-2029. 

Empat Srikandi Dari Jabar Dua Untuk DPRD Jabar

Mereka menjadi 10 orang politisi yang nanti akan berkantor di Jalan Diponegoro kota Bandung itu.

Satu orang diantaranya merupakan muka baru yang hebatnya lagi bahkan langsung melejit dan menjadi peraih suara terbanyak. 

Ia adalah Humaira Zahrotun Noor yang merupakan caleg PKB. Puteri politisi Senayan, Cucun Ahmad Syamsurijal itu berhasil meraih dukungan suara sebanyak 174.180.

Tiga caleg perempuan lainnya merupakan muka lama, yaitu Toriqoh Nasrullah dari PAN dengan raihan suara 58.495, Tia Fitriani dari NasDem yang mengumpulkan suara dukungan sebanyak 53.574 dan Nia Purnakania dari PDIP dengan 35.168 suara.

Sementara Enam caleg lainnya masing-masing Saeful Bachri dari Demokrat yang mengumpulkan dukungan suara sebanyak 82.995 dan Agung Yansusan dari Golkar dengan 62.390 suara. Keduanya merupakan muka baru yang terpilih menjadi anggota DPRD Jawa Barat dari dapil Jabar II.

Sedangkan caleg laki-laki  lainnya yang terpilih merupakan petahana atau muka lama yang kembali terpilih.Mereka adalah Jajang Rohana dari PKS yang meraih suara sebanyak 60.961, Taufik Hidayat dari Gerindra dengan 89.188, kemudian Ahmad Hidayat dari Golkar yang meraih 60.109 suara dan politisi PKB, Asep Syamsudin yang mendapat 40.642 suara.

Merekapun tidak bisa menyembunyikan rasa gembira dan syukurnya bisa mewakili dan menjadi penyambung lidah masyarakat di dapil Kabupaten Bandung dan Bandung Barat.

Saeful Bachri misalnya. Ketua DPC Partai Demokrat itu dalam akun pribadi media sosialnya kak_eful meminta doa dari masyarakat kabupaten Bandung dan Bandung Barat.

" Bismillah mohon doanya kami semua untuk kemajuan Jawa Barat dan Kabupaten Bandung khususnya," pinta pria yang karib disapa Kang Sae itu. Hingga Minggu (10/3/2024) malam, sudah ratusan masyarakat yang mengirimkan tanda like dan mengomentari postingannya tersebut (*)


Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan