Penyanyi Fanny Soegiarto memutuskan mundur dari group musik yang membesarkan karirnya, Soegi Bornean. Kabar mengejutkan tersebut diumumkan lewat unggahan di Instagram resminya @fannysoegi. 

Fanny Soegi Umumkan Hengkang dari Band Soegi Bornean

Dalam unggahannya, pelantun lagu Asmalibrasi ini menjelaskan bahwa keputusannya telah dipertimbangkan dengan matang.

"Saya ingin berbagi bahwa saya telah mengambil keputusan untuk mengundurkan diri dari grup band Soegi Bornean. Keputusan ini tidak diambil secara gegabah, melainkan setelah pertimbangan yang matang." tulisnya, Jumat (1/3/2024).

Belum ada penjelasan terkait alasan keluarnya penyanyi asal Semarang ini. Namun, dalam kesempatan yang sama, Fanny turut mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang mendukungnya selama ini.

"Saya mengucapkan terima kasih atas semua moment luar biasa yang telah dilalui selama ini. Saya berharap yang terbaik bagi perjalanan mereka ke depan. Lebih lanjut mengenai alasan keputusan ini, akan saya sampaikan di waktu yang tepat. Terima kasih atas pengertian dan dukungan semua pihak. Doa baik." tambahnya.

Dalam pengumuman tersebut, penyanyi bernama lengkap Fanny Soegiarto ini juga menyatakan akan tetap berkarir di industri musik Tanah Air. Ia akan tetap membawakan lagu-lagu ciptaannya seperti Asmalibrasi, Haribaan, Saturnus dan lainnya.

"Untuk kedepannya, saya akan tetap berkarya & membawa identitas saya dalam bermusik. Serta secara legal akan tetap membawakan lagu ciptaan saya & @dimectirta : Saturnus, Pijaraya, Asmalibrasi, Haribaan, Raksa, Kala, Samsara & Aguna." pungkasnya.(*)