Hari ini
Cuaca 0oC
Breaking News

Intip Kisah ’28 Years Later: The Bone Temple’

Jakarta: ‘28 Years Later: The Bone Temple’ merupakan lanjutan dari waralaba ‘28 Days Later’ dan sekuel dari ‘28 Years Later’ (2025). Film ini disutradarai oleh Nia DaCosta dan ditulis oleh Alex Garland.

Adegan dalam film '28 Years Later: The Bone Temple' (Foto: IMDb)

Melansir dari IMDb, Rabu (14/1/2026), film ini dibintangi Ralph Fiennes, Jack O’Connell, Alfie Williams, Erin Kellyman, dan Chi Lewis‑Parry dalam peran utama. ‘The Bone Temple’ menggali gelapnya naluri manusia yang tersisa setelah runtuhnya peradaban.

Cerita berpusat pada Spike (Alfie Williams), seorang pemuda yang tumbuh di dunia tanpa struktur sosial yang jelas. Ia berusaha bertahan hidup di tengah kekosongan nilai dan kekerasan.

Dalam perjalanannya, Spike terjebak dalam kelompok fanatik yang dikenal sebagai “Kuil Tulang”. Kelompok tersebut merupakan sebuah sekte berbahaya yang memuja tulang manusia sebagai simbol kekuasaan dan keyakinan ekstrem.

Di sisi lain, Dr. Ian Kelson (Ralph Fiennes) muncul sebagai figur yang lebih reflektif. Ia merupakan seorang ilmuwan yang berusaha memahami infeksi dan mempertahankan kemanusiaan, meskipun dunia di sekitarnya terus runtuh.

Film ini menampilkan konflik antara kekejaman dan belas kasih. Ancaman tidak hanya datang dari makhluk terinfeksi, tetapi juga dari sesama manusia yang telah kehilangan arah moral.

‘The Bone Temple’ menggabungkan elemen horor, intensitas psikologis, dan tema emosional yang lebih dalam. Film ini memperlihatkan sisi lain dari perjuangan hidup di dunia tanpa aturan.(*)

Hide Ads Show Ads