Breaking News
---

Bahu Tol Cipali di Dawuan Amblas

SUBANG, PEKA. - Bagian tanah di bahu jalan tol Cikopo-Palimanan, tepatnya di KM 103.400 jalur B arah dari Cirebon menuju Jakarta, daerah Dawuan Kabupaten Subang amblas hingga ke bagian jalur darurat. Bagian yang amblas diperkirakan sepanjang 10 meter, dengan kedalaman satu hingga lima meter. Kejadian tersebut tidak mengganggu arus lalu lintas di Tol Cikopo, penguna jalan dari arah Cirebon ke Jakarta masih bisa melintas.
Namun, di lokasi kejadian hanya satu lajur yang digunakan. Sebab satu lajur lagi ditutup sementara karena sedang berlangsung perbaikan.
Hal itu dikatakan Kasat PJR Ditlantas Polda Jabar Hanafi melalui Panit PJR Tol Cipali, Heri di Gerbang Tol Cilameri Kabupaten Subang, Jumat, 27 Mei 2016. Dikatakannya, pascakejadian, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan PT Lintas Marga Sedaya selaku pengelola jalan tol cipali. Malahan sejak Kamis, 26 Mei 2016 lalu penanganan sudah berlansung dan hingga kini masih berjalan.
Menurutnya, penanganan sementara sudah dilakukan, yaitu penimbunan, dan pengerasan untuk memasang tiang pancang penahan longsor, serta memasang rambu peringatan. "Bagian yang amblas itu tanah di bahu jalan, hingga ke jalur emergency. Kalau jalan masih bisa dilalui, tak mengganggu arus lalu lintas. Namun jalan di jalur B, asalnya dua lajur, sementara digunakan satu lajur dulu. Sebab, satu lajur lagi di tutup sementara karena di lokasi sedang dilakukan perbaikan," katanya.
Ia menjelaskan, amblasnya bahu jalan hingga ke lajur emergency itu diperkirakan terjadi Rabu malam, bersamaan dengan tingginya intensitas curah hujan. Dugaan awalnya, kemungkinan di lokasi ada retakan dan beberapa hari terakhir terus diguyur hujan deras. Intensitas hujan semakin tinggi, Rabu (25/5/2016) malam hingga menyebabkan lajur emergency jalan tol Cipali amblas. "Jadi ada pergeseran tanah, tapi arus lalu lintas tak terganggu. Mudah-mudahan perbaikan bisa cepat selesai, hingga bisa normal lagi," katanya.
Kasat juga mengimbau pengguna jalan yang akan melintas tol cipali, tepatnya jalur B agar mengurangi kecepatan, dan lebih hati-hati. Kemudian mematuhi. rambu-rambu yang sudah dipasang. "Akhir akhir ini, hampir tiap hari sering turun hujan deras, sehingga harus lebih waspada," ujarnya.#PR
Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan