Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golongan Karya (Golkar) resmi mengeluarkan rekomendasi untuk Pilkada Kabupaten Gorontalo, Jumat (21/8/2020).
Rekomendasi dengan nomor: SKEP-169/DPP/Golkar/VII/2020 diserahkan langsung Wakil Ketua Umum Bidang Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia, dan diterima Ketua DPD II Partai Golkar Hendra Hemeto yang didampingi Ketua AMPG Partai Golkar Provinsi Gorontalo Ghalieb Lahidjun.
Hendra mengatakan, dalam surat yang diterima itu pasangan calon Bupati Nelson Pomalingo dan calon Wakil Bupati Gorontalo Hendra Hemeto secara resmi telah direstui oleh DPP Partai Golkar.
Resmi Terima Rekomendasi, Golkar Siap Tancap Gas di Pilkada Kabgor

“Alhamdulillah, secara resmi DPP telah telah menyerahkan surat rekomendasi kepada kami (Nelson-Hendra) calon pasangan Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada nanti,” ujar Hendra.
Ia mengucap syukur atas rekomendasi yang telah dipercayakan KetuaUmum Partai Golkar kepadanya,tulis Kronologi.
“Syukur alhamdulillah, DPP Partai Golkar atau Ketua Umum mempercayakan amanah perjuangan ini kepada saya. Tentu amanah ini harus bisa saya jaga dan perjuangan untuk dapat meraih kemenangan,” ucap Hendra.
Hendra merencanakan, setelah tiba di Gorontalo dari Jakarta, segera menggelar pertemuan internal bersama Partai Golkar untuk membentuk koalisi pemenangan pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati.
“Rencana kami setiba di daerah, menggelar pertemuan untuk membahas apa-apa saja terkait dengan pemenangan pasangan Nelson-Hendra,” tukas Hendra.***