Pemulihan ekonomi dan penanganan pengangguran jadi salah satu program 100 hari Bupati dan Wakil Bupati Karawang terpilih, Cellica Nurrachadiana-Aep Syaefulloh,disingkat Cekas.

Foto : Paslon Cekas

Bersama Cellica Nurrachadiana, Wabup Karawang terpilih, Aep Syaefulloh, mengaku telah menyiapkan beberapa program yang akan jadi gebrakan dalam menangani problematika yang ada saat ini. Salah satunya adalah membuka lapangan pekerjaan.

"Kita akan prioritaskan penanganan pengangguran serta membuka lapangan pekerjaan dan upaya pemulihan ekonomi masyarakat dampak pandemi Covid-19, dengan dibantu permodalan untuk UMKM setiap desa yang ada di Kabupaten Karawang," beber Aep Syaefulloh, Jumat (22/1).

Selepas pelantikan nanti, lanjut dia, Pemkab Karawang akan berlari cepat untuk mensukseskan program tersebut. Sehingga, dirinya meminta semua pihak memberikan dukungan agar target pembangunan bisa tercapai.

"Ke depan, Pemkab Karawang bersama pihak-pihak lain termasuk media, bisa bersinergi bersama untuk kemajuan Kabupaten Karawang," ujarnya.

Dirinya juga akan melakukan silaturahmi kepada pasangan calon bupati dan wakil bupati yang kemarin bertarung di Pilkada Serentak 2020.

Hal itu dilakukan untuk membuka ruang-ruang diskusi dan gagasan demi kemajuan Kabupaten Karawang.

"Kita juga akan membuka diri atas kritikan serta saran, demi kemajuan serta terbangun hubungan yang baik, untuk pembangunan kabupaten Karawang ke depan," pungkasnya.***ta