Sejumlah masyarakat Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di guyur bantuan sosial sejak awal hingga pertengahan Ramadhan tahun ini. Menyusul, segudang bansos semakin tebal diterima KPM, selain bantuan Langsung Tunai (Dana Desa) Rp900 ribu (Januari-Maret), KPM penerima BPNT dan PKH juga mendapat tambahan nominal uang Rp300 ribu untuk stimulan minyak goreng (April - Juni). Bansos tidak sampai disitu, sejumlah Babinsa TNI AD, juga ikut berkontribusi mendistribusikan
Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima Warung dan Nelayan (BTPKLWN) Rp600 ribu.

Foto : Bansos Minyak Goreng Saat Pencairan di Desa Pulosari Kecamatan Telagasari, Sabtu kemarin (16/4/2022)

Bahkan, akhir-akhir ini, selain 53 Kuncen atau Pengelola Cagar Budaya diberi kadeudeuh Rp1,5 juta perorang, terhitung akhir pekan kemarin insentif bansos bagi guru ngaji, Amil, merbot, guru Madrasah, DTA dan TPQ, juga di guyur bantuan bertahap dengan besaran Rp1-1,5 juta perorangnya.

Kondisi ini, bisa jadi berkorelasi dengan padatnya aktivitas di sejumlah pasar tradisional, baik untuk berbelanja kebutuhan pokok maupun persiapan menjelang Idul Fitri 1443 Hijriyah, tak hanya itu roda ekonomi juga berjalan meriah dengan maraknya pedagang dadakan saat ngabuburit.

"Iya, dapat bantuan BPNT yang dulunya sembako sekarang dapat Rp200 ribu sebulan, ditambah minyak goreng Rp300 ribu, jadi saya terima Rp500 ribu dari Kantor Pos. Uang ini mau dibelanjakan kebutuhan sehari-hari keluarga saja, kalau beli minyak goreng sih secukupnya saja, " Kata salah seroang KPM BPNT di Lemahabang, Embay (60 ) Sabtu (16/4/2022).

Kondisi Pasar Wadas Ramai Setiap Pagi dan Sore Jelang Magrib di Serbu Pengunjung

Sementara itu, pedagang kaki lima asal Telagasari penerima bantuan BTPKLWN Rp600 ribu, Dedeh (35) mengaku senang, pemerintah memperhatikan bansos bagi pedagang sepertinya. Ia yang sehari-hari berdagang SOP buah dan seblak ini, merasa terbantu dan bersemangat menambah modal usaha, apalagi saat Ramadan, permintaan semakin meningkat.

"Iya, ngambil di Kodim, lumayan buat nambah modal usaha, " Ujarnya.

Kades Pulosari Kecamatan Telagasari, H Kana Sanusi mengatakan, distribusi bansos BPNT plus Minyak goreng sebesar Rp500 ribu, diterima KPM di kantor desa pada Sabtu pekan kemarin (16/4/2022). Selain menerima bantuan, mereka juga diarahkan untuk mengikuti vaksinasi Covid_19 di tempat, baik dosis 1,2 dan 3.

"Alhamdulillah terjaring vaksinasi beberapa, semoga bantuan demi bantuan yang datang bisa bermanfaat bagi masyarakat, " Pungkasnya. (Rd)