Breaking News
---

Bila Anda Tidak Lolos SNMPTN, Ayo Tempuh 5 Langkah Ini

Pengumuman Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) telah diumumkan kemarin pada Selasa, 29 Maret 2022. Total pendaftar melalui jalur ini 612.049 orang. Namun, hanya 120.643 yang lolos dalam jalur ini.

Foto ilustrasi : logo SNMPTN

Buat kalian yang belum lolos SNMPTN, jangan putus asa. Masih ada berbagai kesempatan yang bisa kalian coba untuk masuk ke perguruan tinggi impian. Agar tidak terus terpuruk karena tak lolos, kalian bisa lakukan lima hal di bawah ini seperti dilansir dari laman ruangguru.com.

1. Persiapkan Diri untuk Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK SBMPTN)

Setelah SNMPTN masih ada jalur lain yang bisa kalian ambil yaitu jalur UTBK SBMPTN. Bedanya dengan SNMPTN, di jalur ini kalian harus mengikuti tes UTBK. Jadi yang akan menentukan kelulusan kamu adalah hasil tes yang kamu kerjakan saat UTBK nanti. Hal pertama yang harus diperhatikan adalah mencari tahu informasi penting secara menyeluruh tentang UTBK SBMPTN. Kemudian, persiapkan diri dengan lebih matang lagi.

2. Ikut Try Out

Selain belajar setiap hari, penting untuk kamu mengikuti try out simulasi SBMPTN. Ingat, sainganmu di UTBK SBMPTN atau Ujian Mandiri tidaklah sedikit. Dengan mengikuti try out, kamu bisa memiliki gambaran posisimu di antara peserta lainnya, sekaligus menjadi sarana latihan sebelum mengikuti tes yang sebenarnya. Kalian bisa mengikuti try out gratis disediakan oleh sejumlah platform edukasi.

3. Ikut Ujian Mandiri Jika kamu belum berhasil juga melalui jalur SNMPTN dan SBMPTN, masih ada Ujian Mandiri yang bisa kamu ikuti. Namun, kamu harus cari tahu dulu, apakah PTN yang kamu tuju membuka jalur mandiri atau tidak. Proses seleksi Ujian Mandiri di tiap kampus juga berbeda-beda. Ada yang mengharuskan kamu mengikuti tes lagi atau ada yang menyeleksi berdasarkan nilai UTBK SBMPTN. Sebaiknya kamu mencari informasi dulu mengenai jadwal ujian mandiri dan mekanisme yang diberlakukan agar tidak ada yang salah atau terlewatkan.

4. Coba Perguruan Tinggi SwastaSudah ikut SNMPTN, SBMPTN, dan Ujian Mandiri masuk PTN, tetapi kamu masih belum diterima juga di PTN impian. Mungkin tidak ada salahnya kamu coba mendaftar ke perguruan tinggi swasta (PTS). Coba cari tahu PTS terbaik yang sesuai dengan minatmu. PTS juga tak kalah dengan PTN. Bahkan, ada juga jurusan-jurusan tertentu yang ternyata lebih baik dari PTN.

5. Daftar Sekolah Kedinasan

Selain PTN dan PTS, kamu juga bisa mendaftar ke sekolah kedinasan yang ada di Indonesia. Sekolah Tinggi Kedinasan merupakan perguruan tinggi yang berada langsung di bawah kementerian atau lembaga pemerintahan yang menawarkan ikatan dinas bagi para lulusannya. Artinya, setelah lulus dari Sekolah Kedinasan, kamu bisa langsung bekerja dan menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Sekolah Kedinasan cukup diminati karena menjanjikan masa depan cerah bagi para lulusannya. Tak heran, bila banyak yang menilai tes untuk masuk Sekolah Kedinasan pun lebih sulit dibanding PTN.(***)

Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan