Satuan Tugas (Satgas) Madago Raya menindak tegas satu terduga teroris Poso Kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) di Dusun Salubanga, Kecamatan Sausu, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah.

Foto ilustrasi

"Mengakibatkan satu orang DPO teroris MIT meninggal dunia atas nama Suhardin alias Hasan Pranata yang dilakukan oleh Satgas Madago Raya," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan dalam konferensi pers, Kamis (28/4/2022).

Menurut Ramadhan, penegakan hukum dilakukan ketika petugas pos sekat Desa Salubanga sedang melakukan patroli. Petugas menemukan orang yang dicurigai merupakan salah satu DPO MIT Poso.

Sebelum melakukan penindakan, jelas Ramadhan, petugas telah memberikan peringatan kepada tersangka DPO tersebut. Namun ketika diminta untuk menyerahkan diri, tersangka melakukan perlawanan dengan melempar body vest' berwarna loreng yang diduga BOM.

"Karena membahayakan petugas, maka petugas terpaksa melakukan tindakan tegas dan terukur yang berakibat tersangka DPO tersebut meninggal dunia," ujar dia.

Berdasarkan hasil identifikasi tim inafis Polda Sulawesi Tengah, DPO teroris kelompok MIT Poso yang meninggal adalah Suhardin alias Hasan Pranata.

"Saat ini jenazah sudah ada di Rumah Sakit Bhayangkara," terang dia.

Sebelumnya ada tiga DPO kelompok MIT Poso yang diburu oleh petugas. Dengan meninggalnya Suhardin, maka tersisa dua DPO lagi atas nama Askar alias Jait alias Pak Guru dan Nae alias Galuh alias Mukhlas.