Breaking News
---

HUT Ke-57 LVRI Kab. Karawang

KARAWANG-PELITAKARAWANG.COM -. Sebagai salah satu upaya menghormati nilai-nilai perjuangan  yang telah dilakukan oleh para Legiun Veteran pada Jaman dulu untuk merebut Kemerdekaan dari tangan Penjajah, Bupati Karawang H.Ade Swara hadiri HUT ke 57 LVRI (legion veteran Republik Indonesia) Kabupaten Karawang, Kamis (02/01) di Markas LVRI jalan Panatayuda Karawang.

Dalam Sambutannya Bupati menyampaikan bahwa  kegiatan seperti ini hendaknya dipandang sebagai ungkapan rasa syukur kita atas berbagai nikmat yang telah kita terima, serta dimanfaatkan sebagai alat ukur bagi kita, khususnya mengenai kemajuan-kemajuan dan keberhasilan yang telah kita raih, serta seberapa besar peran yang telah kita berikan dalam kehidupan di tengah masyarakat.

selanjutnya Bupati mengatakan “terlebih lagi LVRI yang merupakan salah satu organisasi pengembangan nilai-nilai kejuangan, diharapkan dapat lebih meningkatkan kegiatannya melalui berbagai aktivitas yang akan turut menunjang pelestarian dan pengembangan nilai-nilai kejuangan tersebut, khususnya di kalangan generasi muda. 
Bupati juga menambahkan, agar generasi penerus sebagai pewaris nilai-nilai kejuangan, tetap mempertahankan dan mengembangkannya menjadi suatu perangkat nilai kejuangan yang bulat dan kokoh, meresap dan menyatu dalam hati sanubari, sehingga melahirkan jiwa dan kekuatan sebagai modal perjuangan bangsa indonesia di masa mendatang. tegasnya.

Pada kesempatan itu pula Bupati memberikan bantuan yang di terima secara langsung oleh Pimpinan DPC LVRI Kabupaten Karawang (@opa).

@Redaksi 2013 Email : pelitakarawang@gmail.com
Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan