Breaking News
---

Nabung di Simpenan Pelajar SMK IPTEK Cilamaya

PELITAKARAWANG.COM - Ratusan siswa SMK IpteK Cilamaya terbantu menyimpan duit dalam tabungan. Pasalnya, Simpanan Pelajar (Simpel) yang bergulir dua tahun terakhir, jadi sasaran para siswa menyimpan sebagian uang jajannya untuk keperluan sewaktu-waktu di Bank yang dikelola para siswa sendiri.

Admin Simpel SMK IPTEK Cilamaya, Putri Nurazizah mengatakan, dirinya adalah siswa kelas XI Administrasi Perkantoran (AP) dan dipilih pihak sekolah untuk mengelola simpanan uang dari pelajar. Atas kerjasama dengan pihak Bank Jabar Banten (BJB), hampir semua siswa memiliki tabungan atau sebagai nasabah di Bank mini milik SMK IPTEK ini. Dalam sehari, satu siswa biasanya menabung antara Rp5 - 10 ribuan, untuk kemudian di disposisi olehnya dan diteruskan setorannya ke pihak bank." Sehari bisa Nerima Rp300 - 500 ribuan dari siswa, tapi jarang - jarang sih," Katanya.

Putri menambahkan, menabung memang bukan hal yang wajib, tetapi dengan menabung dengan fasilitas yang disediakan pihak sekolah, seharusnya bisa menjadi pemacu semangat para siswa menyimpan uang untuk keperluannya sekolah jika sesekali ada yang dibutuhkan, sebab, Bank mini simpanan pelajar ini cukup fleksibel, karena siswa yang hendak mengambil uang tabungannya bisa dilakukan kapanpun dengan prosedur yang ada. Ia berharap, siswa baru dan juga yang saat ini kelas XII bisa memanfaatkan Bank mini ini untuk menambung, sebab diakui Putri, belum semua siswa rajin menabung ditengah fasilitas yang tersedia. " Saya sih berharap semua teman dan siswa di SMK IPTEK ini rajin nabungnya, ya walaupun nabung itu gak wajib, tapi penting untuk kebutuhan sewaktu-waktu kan," Harapnya.
Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan