Breaking News
---

Menhub:Besok Tidak Ada Lagi Penerbangan ke Arab Saudiĺ

PELITAKARAWANG.COM-.Pemerintah memastikan penundaan penerbangan ke Arab Saudi . Hal ini menyusul keputusan Pemerintah setempat menghentikan sementara semua penerbangan dari luar negeri, termasuk Indonesia.
Foto :Ilustrasi

Kebijakan tersebut juga berimbas kepada jemaah umrah, termasuk dari Indonesia, tidak bisa terbang ke Arab Saudi.

"Itu kan otoritas Saudi kan tidak menerima. Jadi jelas penerbangan tidak akan dilakukan lagi ke Saudi kecuali yang sudah terlanjur hari ini," kata dia ditemui di Kantor Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Kamis (27/2/2020).

Budi menjelaskan, mulai besok dapat dipastikan tidak ada lagi penerbangan dari Indonesia menuju Arab Saudi.

"Jadi untuk besok itu sudah tidak ada lagi penerbangan ke Arab Saudi," sebutnya.

Menurutnya pihak Arab Saudi sudah memperhitungkan dampak kebijakan yang diambil.

"Jadi saya jelaskan bahwa kalaupun ada suatu keputusan. Ini kan yang memutuskan bukan kita tetapi Arab Saudi dan itu sudah memperhitungkan hal-hal yang diambil risikonya. Oleh karenanya kita memahami dulu," tambahnya.

Sebagai informasi, Pemerintah Arab Saudi memutuskan untuk menangguhkan sementara kedatangan jemaah umrah dari luar negaranya. Hal itu diungkapkan pihak Kementerian Luar Negeri Arab Saudi pada Kamis waktu setempat.

Mengutip SPA, Kamis (27/2/2020), keputusan penangguhan sementara sebagai upaya pemerintah Arab Saudi mencegah penyebaran virus corona. Penangguhan itu pun atas rekomendasi Kementerian Kesehatan Arab Saudi. Penangguhan ini berlaku untuk semua negara termasuk Indonesia.****detik.com
Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan