Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksikan beberapa wilayah di Indonesia berpotensi hujan deras disertai petir dan angin, seperti di sejumlah wilayah di Jawa dan Sumatera, Selasa.

BMKG

Berdasarkan peringatan dini yang dikeluarkan BMKG, sirkulasi siklon yang terpantau di Samudera Pasifik sebelah utara Papua membentuk kawasan perlambatan kecepatan angin atau konvergensi longitudinal di Papua Barat sehingga meningkatkan potensi tumbuhnya awan hujan.

Zona konvergensi juga terlihat membentang dari selatan Jawa Barat hingga Jawa Tengah, dari Kalimantan Tengah bagian utara hingga Kalimantan Timur Tengah, serta hingga Papua tengah, demikian informasi yang dihimpun ANTARA di Jakarta, Selasa.

Provinsi yang kemungkinan besar akan mengalami hujan lebat disertai petir atau kilat dan angin kencang hari ini, Sumatera Barat, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Selain itu Bali, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Maluku, Papua Barat dan Papua.

Di DKI Jakarta, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Selatan, BMKG diprediksi berpotensi turun hujan.

Selain itu, juga terdapat kemungkinan lebih dari 60 persen curah hujan melebihi 50 milimeter (mm) untuk wilayah Jawa Timur dan Sulawesi Selatan.

BMKG juga mengingatkan, ada beberapa wilayah yang berpotensi mengalami banjir selama periode hari ini hingga 10 Maret 2021, dengan wilayah yang masuk kategori waspada, yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, dan Nusa Tenggara Barat.

Dilansir Pelita Karawang dari Antara, Peringatan banjir juga berlaku untuk Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tengah.

Peringatan dini BMKG mengeluarkan, warga Jakarta harus mewaspadai potensi hujan disertai petir atau kilat dan angin kencang.

Potensi hujan disertai petir atau kilat dan angin kencang akan melanda Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), potensi hujan disertai petir atau kilat dan angin kencang akan terjadi pada sore dan malam hari.***ts