Breaking News
---

Ribuan Tiket KA Terjual Momen Libur Akhir Pekan

Stasiun Gambir dan Stasiun Senen dipastikan mengalami lonjakan, disaat libur keagamaan pada 9 Mei 2024, diikuti cuti bersama. 87 ribu tiket lebih terjual untuk keberangkatan 8-12 Mei yang mengakibatkan lonjakan di Stasiun Gambir dan Senen,Jakarta.

Ribuan Tiket KA Terjual Momen Libur Akhir Pekan

"Berdasarkan data pemesanan tiket jumlah volume pengguna jasa paling tinggi terjadi hari ini Rabu 8 Mei 2024. Sekitar 32 ribu pengguna berangkat dari Stasiun Gambir-Senen dan beberapa stasiun lain, wilayah Daop 1 Jakarta," kata Manager Humas Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko, Rabu (8/5/2024).

"Dari jumlah tersebut 17 ribu penumpang berangkat dari Stasiun Pasar Senen. 11 ribu penumpang dari Stasiun Gambir, sisanya 4 ribu dari Stasiun Bekasi, Jatinegara, Cikarang, Karawang, Cikampek, Jakarta-Kota," ujarnya.

Adapun jumlah penumpang berangkat pada momen libur panjang akhir pekan ini meningkat lebih dari 2x lipat. Jika, dibandingkan dengan rata-rata penumpang di hari biasa. 

Untuk memenuhi kebutuhan pelanggan kereta api pada momen libur panjang ini, maka adanya penambahan KA. Mulai tanggal 8 Mei 2024 KAI Daop 1 Jakarta menjalankan beberapa KA tambahan. 

"KA tambahan, yaitu Argo Cirebon relasi Gambir - Cirebon pp, Argo Parahyangan Gambir - Bandung PP. Diikuti, Taksaka Tambahan relasi Stasiun Gambir – Yogyakarta pp dan Manahan Gambir – Yogyakarta pp," ucapnya.

Ixfan Hendriwintoko menambahkan, penambahan frekuensi perjalanan kereta api tersebut ditujukan untuk mengantisipasi peningkatan volume pelanggan. Pelanggan yang akan bersiap diri menghadapi libur panjang akhir pekan di awal bulan Mei 2024. 

“Peningkatan jumlah perjalanan KA ini merupakan bagian dari komitmen KAI untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. Terutama pada masa high season seperti long weekend pekan ini,” kata Ixfan.

Informasi yang diterima, bahwa total tiket kereta api yang terjual pada 8-12 Mei 2024 sebanyak  87.869 tiket. "Jumlah tersebut rata-rata 21.967 tiket per/hari dan angka penjualan tiket masih akan terus bergerak seiring masa long weekend," kata Ixfan.

"Masyarakat yang telah merencanakan berpergian pada periode long weekend libur Kenaikan Yesus Kristus dan belum memiliki tiket. Silakan membelinya melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, ataupun chanel lainnya yang bekerja sama dengan KAI," ujarnya. (*)
Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan